Minggu, 22 Mei 2011

Pepeng Ikuti Jejak Charly dan Pepep ST12



Kedua temannya, Charly dan Pepep telah terlebih dulu mengorbitkan beberapa band untuk berkiprah di dunia musik tanah air. Kini giliran sang gitaris ST12, Pepeng yang ikut ambil bagian dengan memproduseri sebuah band bernama Kamosa. Atas dasar apakah Pepeng ikut-ikutan mengorbitkan sebuah band pendatang baru?

"Atas dasar ya, karena mereka berpotensi dan aku ingin mengangkat daerah mereka, Aceh saja. Tujuannya mau majuin ajalah. Karena kebanyakan grup musik kan dari kota besar. Kalau genre musik lebih kepada rock melayu," ujar Pepeng ditemui di pembuatan video klip Kamosa yang berjudul Janji Palsu di Jl. Margasatwa 45, Ragunan, Jakarta, Rabu (18/5).

Kamosa sendiri memang band berasal dari Aceh. Pepeng mengaku menemukan mereka saat ST12 sedang manggung di Aceh. Kamosa sendiri berasal bahasa Aceh yang artinya kami itu satu atau kami satu dan bersama dalam satu tujuan. Band itu sendiri berisi beberapa personil yakni Rizki (Vokal), Boy (Bass), Krisna (Gitar) dan Ari (Drum).

Meski hanya berkedudukan sebagai produser, Pepeng mengaku jika dirinya tidaklah bersaing dengan Charly maupun Pepep. Baginya, apa yang dilakukannya ini merupakan lanjutan dari apa yang sudah dilakukan oleh Charly dan Pepep.

"Kita nggak bersaing kok, nggak lah. Kebetulan Charly kan memang sudah duluan, dan Pepep juga sudah punya. Sebenarnya pengen dari dulu, tapi aku lebih mementingkan ke usaha distro di Bandung dan juga travel. Yah, ini memang proyek pertama, yang pasti jangan pernah menyerah saja lah, dan terus berkarya. Habis ini juga ada lagi band dan penyanyi solo yang akan kita angkat," ujar Pepeng.

Sementara itu, sang vokalis, Rizki, mengaku senang jika langkahnya bersama teman-temannya mendapatkan dukungan dari seorang gitaris terkenal.

"Makanya dalam single terbaru kita ini yang berjudul Janji Palsu, lagunya juga diciptakan oleh Pepeng. Pokoknya kita banyak dibantu lah," ujar Rizki. (kpl/adt/bun)

Related Posts by Categories

Template by:
Free Blog Templates